Saturday, December 10, 2011

Prosedur Adjustment Engine Speed Sensor Pada Bulldozer D375- 5

Sahabat teknisi, saya yakin tentunya anda sudah pernah melakukan adjutment engine speed sensor, baik itu dalam pelaksanaan troubleshooting ataupun remove install. Jika kita mengganti engine speed sensor atau kita mengganti flywheel, maka kita di haruskan untuk melakukan prosedur adjustment engine speed sensor.


Langkah - langkah pengadjust-an engine speed sensor :
  1. Buka cover inspection engine, kemudian lepas engine speed sensor (1).                                 Sebelum adjusting, terlebih dahulu periksa kondisi tip dari engine speed sensor tersebut. Pastikan tip engine speed sensor tersebut tidak terdapat scratched (lecet) dan juga tidak terdapat partikel - partikel besi yang menempel pada ujung engine speed sensor.
  2. Putar masuk engine speed sensor sampai ujung dari sensor (1) menyentuh atau kontak langsung dengan tooth gear dari fly wheel engine (2).
  3. Kemudian putar balik atau kendorkan sensor (1) sebesar 3/4 -1 putaran.                        Sebenarnya hal ini dimaksudkan untuk mendapatkan clearence antara ujung sensor dengan ujung tooth gear fly wheel sebesar 0.75mm - 1.25mm.
  4. Tahan posisi sensor dan kencangkan lock nut (3).                                                                   Torque nut : 33.9 - 47.5 Nm {3.5 - 4.8 kgm}
  5. Setelah selesai pengadjut-an, hidupkan engine dan switch monitor pada posisi monitoring engine speed rpm kemudian check rpm engine apakah sudah terbaca atau tidak. Jika belum terbaca, ulangi prosedur adjusting dari langkah 2 - 4.                                                   Monitoring code: 99 (Engine speed)




0 comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Powered by Blogger.

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More